Psikologi Pembelajaran Bahasa Arab: Psikologi Dan Pembagiannya
oleh Restu Budiansyah Rizki, M.Pd
Dalam pembelajaran kali ini terdapat pokok bahasan, diantaranya:
- Pengertian Psikologi (Bahasa Yunani: Psyche & logos)
- Psikologi dalam kacamata para pakar keilmuan
- Pembagian Psikologi
Psikologi berasal dari kata yunani: Psyche (Jiwa) & Logos (Ilmu). Sehingga Psikologi merupakan Ilmu yang mempelajari perilaku individu
Psikologi Menurut Pakar Keilmuan
- George Miller, Psikologi Merupakan ilmu yang mempelajari perilaku atau pola pikir yang berusaha mengendalikan mental dan tingkah laku manusia.
- Garden Murphy, Psikologi merupakan ilmu yang memplajari respon makhluk hidup terhadap lingkungannya.
- Ensiklopedia Nasional Indonesia Jilid 3, Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari perilaku manusia dan hewan baik yang terlihat secara langsung dan tidak langsung.
- Muhibbin Syah, Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari tingkah laku terbuka (duduk, berlari, makan, tertawa, dll) ataupun tertutup (berpikir, keyakinan, kepercayaan) baik pada individu atau kelompok)
Pembagian Psikologi
Psikologi dibagi menjadi 5:
- Psikologi perkembangan, ilmu yang memperlajari perkembangan dan perubahan kejiwaan seseorang dimulai dari lahir hingga ajal
- Psikologi Pendidikan, ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia dalam dunia pendidikan dan pembelajarannya
- Psikologi Sosial, ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia di lingkungan tempat tinggalnya
- Psikologi Industri, ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia di lingkungan tempat kerjanya
- Psikologi Klinis, lmu yang mempelajari tingkah laku manusia yang berhubungan dengan psikisnya
oleh Restu Budiansyah Rizki, M.Pd
Dalam pembelajaran kali ini terdapat pokok bahasan, diantaranya:
- Pengertian belajar
- Belajar dalam kacamata pakar Behavioristik
- Belajar dalam kacamata pakar Kognitif
- Belajar dalam kacamata pakar Konstruktivistik
- Belajar dalam kacamata pakar Humanistik
- Menurut teori Behavioristik, Belajar merupakan perubahan tingkah laku manusa sebagi akibat dari adanya interkasi stimulus-respon (menurut teori ini, orang yang belajar namun tidak ada perubahan maka ia dianggap tidak belajar)
- Menurut Teori Kognitif, Belajar merupakan proses yang tidak hanya sekedar melibarkan hubungan stimulus dan respon melainkan lebih mementingkan proses belajar (menurut teori ini, orang yang sudah belajar namun tidak ada perubahan maka ia tetap dianggap sudah belajar)
- Menurut teori Konstruktivistik, Belajar adalah prose pemberian makna terhadap objek pengalaman individu melalui interaksi sosial dan melalui proses asimilasi dan akomodasi. Asimilasi: proses merubah apa yang dipahami sesuai struktur kognitif yang sudah ada. Akomodasi: proses penyesuaian struktur kognitif dengan informasi yang diterima
- Menurut teori Humanistik, Belajar adalah proses memanusiakan manusia
Belajar menurut pakar Behavioristik
- Thorndike, belajar merupakan proses interaksi antara stimulus dan respon yang berupa tingkah laku yang dapat dilihat ataupun tidak
- Watsony, belajar adalah proses interaksi antara stimulus dan respon yang berupa tingkah laku yang dapat dilihat
- Skinner, Belajar adalah proses yang terjadi anatar stimulus dan respon dengan mementingkan penguat (reinforcement) berupa reward dan punishment.
Belajar menurut pakar Kognitif
- Peaget, belajar merupakan proses memperoleh kecakapan intelektual yang akan mengikuti pola atau tahapan perkembangan sesuai umurnya. karena inilah ada klasifikasi pembelajaran tingkat ibtida, mutawassith, dan mutaqaddim.
- Brunner, Belajar merupakan proses yang menekankan pengaruh kebudayaan terhadap tingkah laku manusia. teori ini akan berjalan dengan baik apabila guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk menemukan konsep atau ide melalui contoh-contoh yang ia temui dalam sehari-hari (free discovery learning)
Belajar menurut pakar Konstruktivistik
- Vygotsky, Belajar merupakan proses perkembangan intelektual yang dapat ditinjau dari aspek historis dan budaya pengalaman anak.
Belajar menurut pakar Humanistik
- Benjamin S. Bloom, Belajar merupakan penguasaan tuuan belajar oleh individu setelah melewati pristiwa-pristiwa belajar. Tujuan ini dirangkum dalam 3 Taksonomi Bloom, yaitu: Kognitif, Afektif, Psikomotorik.
Pengertian Pembelajaran
- Menurut Manzur (1990), Pembelajaran adalah perubahan individu karena pengalaman
- Sudjana (2003), Pembelajaran adalah semua upaya yang dilakukan dengan sengaja oleh pendidik kepada peserta didik untuk melakukan kegiatan belajar
- Gulo (2004), Pembelajaran merupakan usaha untuk menciptakan sistem lingkungan yang mengoptimalkan kegiatan belajar.
- Nasution (2005), Pembelajaran adalah aktifitas organisasi atau mengatur lingkungan dengan sebaiknya dan menghubungkannya pada peserta didik.
Terkait Bahasa Arab ada beberapa point penting:
- Bahasa Arab merupakan bahasa semit
- Bahasa Semit adalah bahasa yang digunakan oleh bangsa-bangsa yang hidup di sekitar sungai Tigris & Furat, dataran Syiria, Jazirah Arab.
- Bahasa Arab mampu menyerap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berkat karakteristika yang elastis, menganut sistem analogi, derivasi, dan perbendaharaan kata.
Pembelajaran Bahasa Arab
ada 4 keterampilan berbahasa arab yaitu keterampilan mendengar (Istima), keterampilan berbicara (Kalam), keterampilan membaca (Qira'ah), dan keterampilan membaca (Kitabah)
Metode Pembelajaran Bahasa Arab
ada 3 klasifikasi metode pembelajaran bahasa Arab:
- metode yang berpusat pada bahasa: metode gramatika dan terjemah (thariqah qawaid wa tarjamah), metode langsung (thariqah mubasyirah), metode membaca (thariqah qira'ah), metode audiolingual (thariqah sam'iyah bashariyah), metode elektik (thariqah intiqaiyah).
- Metode yang berpusat pada pembelajaraan: metode total phsycal respon (thariqah istijabah jasadiyah kulliyah), metode silent way (thariqah shamithah), metode sugestopedia
- Metode yang berpusat pada siswa: metode komunikatif (thariqah ittishaliyyah)
Referensi:
Abdul Aziz bin Ibrahim al Usailli;Psikolinguistik
Pembelajaran Bahasa Arab, (Bandung, Humaniora,2009)
Abdul Chaer, Psikolinguistik,
(Jakarta; Rineka Cipta,2003).
Ahmad Izzan, Metodologi
Pembelajaran Bahasa Arab, (Bandung,Humaniora, 2009).
Azhar Arsyad dkk, Bahasa
Arab dan metode Pengajarannya; (Pustaka Pelajar,2003).
Mahmud,
Psikologi Pendidikan, (Bandung : CV. Pustaka Setia, 2017)
Suyono, Hariyanto, Belajar dan
Pembelajaran, (Bandung: Remaja Rosdakarya, 2013)
Nini Subini, Psikologi
Pembelajaran, (Yogyakarta: Mentari Pustaka, 2012)
Asri Budiningsih, Belajar dan
Pembelajaran, (Jakarta: Rineka Cipta, 2012)
0 Komentar