Salam sahabat dauroh bahasa.
Bagi kalian mahasiswa yang ingin membuat karya tulis ilmiah berupa skripsi ataupun yang lain harus memahami cara mengutip buku atau jurnal ilmiah dari karya orang lain yang dijadikan referensi.
Sebelum menulis karya tulis, pastikan kalian sudah mengumpulkan sumber-sumber yang akan dijadikan referensi. salah satu sumber yang dapat ditemukan atau didownload adalah melalui Google Scholar. Google Scholar merupakan salah satu mesin pencari karya tulis berupa buku, makalah, laporan penelitian atau jurnal ilmiah.
Nah, bagaimana membuat kutipan otomatis dari karya tulis yang didapatkan dari google scholar? berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan dengan teliti agar berjalan dengan lancar.
Langsung saja.
Sebelum memulai menulis, pastikan sediakan beberapa hal berikut:
- Buka aplikasi mendeley yang sudah diinstal di laptop masing-masing (Bagi mahasiswa yang belum mendownload dan menginstal silahkan dapat mengikuti cara ini (KLIK DI SINI).
- Pastikan aplikasi mendeley sudah terkoneksi (plugin) dengan Microsoft Word (bagi mahasiswa yang belum memasang plugin mendeley di Microsoft Word dapat menilik cara ini (KLIK DI SINI)
- Membuka mesin pencari seperti google crhome dan ketik pencarian "google scholar".
PERTAMA: PERSIAPAN MENDOWLOAD REFERENSI DAN RIS (RESEARCH INFROMATION SISTEM)
- Misal kalian ingin menulis karya ilmiah tentang "Media Pembelajaran", untuk mendownload sumber-sumber tulisan tentang media pembelajaran dapat menuju ke google scholar dan mengetikkan kata perintahnya "media pembelajaran". lihat gambar berikut:
- Jika sudah menuliskan kata perintah berupa "media pembelajaran" di google scholar", selanjutnya tekan enter atau tombol pencarian berwarna biru di atas. maka akan muncul berbagai file di google scholar sebagaimana gambar berikut:
- sebagai contoh kalian ingin mengambil kutipan dari buku google scholar yang paling atas (media pembelajaran, karya: M. Hasan, M. Milawati, D. Darojat, TK Harahap), maka dapat didownload dengan membukanya di tab baru dengan cara klik kanan pada file di atas dan pilih "buka link di tab baru". lihat gambar berikut:
- maka akan membuka tampilan seperti berikut:
- sampai tahap ini, mahasiswa bisa mendowloadnya dengan klik tulisan download. maka akan berubah tampilan seperti berikut:
- Jika tampilan sudah seperti ini, kalian hanya cukup klik tombol icon download (panah terbalik ke bawah) yang ada di pojok kanan atas file). kalian klik tombol download dan tunggu sampai file terdownload. (pastikan kalian tahu letak file yang sudah didownload di laptop kalian).
- Untuk mengecek apakah file sudah terdownload klik icon download yang terdapat dilaptop masing-masing (letaknya di pojok kanan atas laman website kalian). lihat gambar berikut:
- Jika sudah terdownload, cobalah kembali ke tab pencarian google scholar yang menampilkan berbagai macam judul karya tulis ilmiah seperti gambar berikut:
- Jika sudah kembali ke halaman yang menampilkan berbagai macam judul karya tulis ilmiah seperti di atas, masih dalam judul yang paling atas, kalian klik tulisan kecil ('' kutip) yang ada di bawah keterangan judul paling atas, maka akan muncul tampilan seperti ini. lihat gambar berikut:
- dari berbagai pilihan (tulisan berwarna biru) ada pilihan: BibTex, EndNote, RefMan, RefWorks. kalian pilih RefMan. maka secara otomatis akan terdownload. untuk melihat apakah sudah terdownlod atau belum klik icon download yang terdapat dilaptop masing-masing (letaknya di pojok kanan atas laman website kalian). lihat gambar berikut:
- jika sudah terdwonload seperti gambar di atas, nama filenya adalah (scholar.ris). pastikan kalian tahu letak file download tersebut dilaptop kalian masing-masing.
- Buka microsoft word yang akan menjadi tempatmu menulis dan buka buku yang akan kamu jadikan referensi dan kutipan untuk tulisanmu
- Misal kalian ingin mengutip kalimat yang terdapat di dalam buku yang sudah disediakan tadi, maka kalian cukup menuliskannya dengan bahasa kalian sendiri agar tidak terdeteksi sebagai aktivitas plagiat. lihat gambar berikut:
- untuk memberikan referensi kutipan tersebut. letakkan kursor sebelum titik (.). jangan lupa diberikan spasi seperti gambar di atas untuk ruang referensi kutipan.
- Buka aplikasi mendeley yang sudah diinstal di laptop masing-masing. kemudian klik buat folder (agar memudahkan dalam mengklasifikasikan referensi berdasarkan pembahasan) dan beri nama "MEDIA PEMBELAJARAN). Lihat gambar berikut:
- klik folder "Media Pembelajaran" maka kotak di tengah masih kosong alias tidak ada file.
- klik tombol +ADD berwarna hijau yang ada di pojok kiri atas. kemudian sistem laptop akan membuka jendela file seperti tampilan berikut dan pilih file bernama (scholar.ris) yang sudah didownload pada langkah sebelumnya (kalian bisa cek foder unduhan di laptop). klik file bernama "scholar.ris) tersebut:
- jika file "scholar.ris" sudah diklik, maka tampilan aplikasi mendeley akan berubah seperti tampilan berikut (lihat kolom kotak putih di tengah). terdapat tulisan berupa: author (menyebutkan nama penulis), title (menyebutkan judul tulisan), years (menyebutkan tahun publikasi). lihat gambar berikut:
KEEMPAT: MEMASUKKAN REFERENSI KUTIPAN KE MICROSOFT WORD
- untuk memasukkan kutipan tersebut dan dijadikan referensi di tulisan kalian, kalian buka kembali tulisan di microsoft word yang sudah di ketik di awal dengan meletakkan kursor di akhir kalimat sebelum titik (.). kemudian klik menu toolbar "reference" yang terdapat di atas microsoft word kalian. lihat gambar:
- Kemudian klik icon mendeley seperti di atas (icon huruf seperti "M" berwarna merah) bertuliskan insert citation.
- jika di klik maka akan muncul jendela menu seperti di bawah dan klik tulisan "go to mendeley". lihat gambar:
- jika tulisan go to mendeley di klik, secara otomatis kalian akan di arah ke aplikasi mendeley yang sudah dibuka tadi.
- Klik informasi file yang tertera nama penulis, judul buku, dan tahun terbit di atas (lihat kolom tengah berwarna biru langit) gambar di atas. kemudian klik gambar icon tanda petik (") yang terdapat tulisan "cite" dibawahnya.
- jika gambar icon tanda petik (") yang terdapat tulisan "cite" dibawahnya sudah diklik maka secara otomatis referensi kutipan akan langsung masuk di tulisan microsoft word yang kalian buat tadi (tunggu sampai sistem selesai memasukan referensi kutipan). lihat gambar berikut:
- dapat dilihat, di akhir tulisan sebelum ttitik, terdapat keterangan dalam kurung (nama, et al (menandakan penulisnya banyak), kemudian tahun 2021 (berarti tahun terbit buku yang dikutip).
- jika sampai tahap sini sudah dilakukan, maka kalian sudah memasukkan referensi otomatis di mendeley. untuk memasukkan kutipan yang lain, lakukan dengan langkah yang sama, jika sudah hafal, insya Allah tidak ada 1 menit langsung jadi.
- sekian.
Restu Budiansyah Rizki, M.Pd- Dosen matakuliah aplikasi komputer bahasa Arab
0 Komentar